Berdasarkan data grafik 1 yang diperoleh dari lembaga BPS(badan pusat stastistik) Laju pertumbuhan penduduk di daerah Jawa Barat dari tahun 1971 - 2005 mengalami proses perubahan secara signifikan. Penduduk Jawa Barat Populasinya berada pada jumlah hampir 2.20 jiwa, hal ini menunjukkan keseimbangan. Laju Penduduk di Jawa Barat kemudian dari tahun 1971-1980 menuju tahun 1980-1990 bergerak cukup signifikan. Pada awal tahun 1971 - 1980 tingkat atau laju pertumbuhan penduduk di Jawa Barat berada pada posisi hampir 2.20 jiwa kemudian jumlah penduduk di Jawa barat ini sesuai dengan data Grafik 1 terus bergerak keatas, jumlah penduduk terus meningkat melonjak dari 2.20 jiwa menjadi 2.60 jiwa pada tahun 1980-1990. Hal ini menunjukan tingkat atau jumlah penduduk pada periode ini terus meningkat.
Penduduk pada tahun 1980-1990 kemudian jumlahnya berada pada titik atau tingkatan paling tinggi yaitu berjumlah 2.60 jiwa hal ini dapat menunjukkan pula bahwa tingkat kesejahteraan penduduk Jawa Barat juga tinggi. Jumlah Penduduk Jawa Barat pada Periode ini sangat banyak jumlahnya dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang hanya 2.20 jiwa. Penduduk jumlahnya kemudian relatif berkurang menuju tahun 1990-2000.Jumlahnya berkurang dari 2.60 jiwa menjadi hanya 2.00 jiwa, angka penurunan yang sangat jauh. Penduduk pada periode ini berkurang sebanyak 6 juta jiwa.
Tahun ke tahun jumlah penduduk terus saja mengalami pasang surut dari periode tahun 1971 - 1980 yang jumlahnya 2.20 jiwa meningkat menjadi 2.60 jiwa pada periode tahun 1980 - 1990, lalu turun kembali menjadi 2.00 jiwa di periode tahun 1990 - 2000 , hingga periode tahun 2000- 2005 yang jumlahnya hanya berkisar 1.80 jiwa. Saya berpendapat mungkin dengan berkurangnya jumlah penduduk di Jawa Barat belum tentu dapat menjadi tolak ukur tingkat kemakmuran di daerah tersebut bisa saja hal ini ternyata merupakan hasil dari upaya yang dilakukan oleh pemerintah daerah untuk menekan adanya ledakan penduduk di daerahnya.
Karena dengan terus meningkatnya jumlah penduduk ketingkatan yang lebih tinggi lagi mungkin hal ini akan berdampak kurang baik, karena bisa menambah beban atau tugas bagi pemerintah dalam hal ini misalkan sama saja dengan menambah jumlah penggangguran di negara ini. Padahal seperti yang kita ketahui tingkat penggangguran dinegara ini sudah sangat tinggi, apalagi jika jumlah penduduk di daerah - daerah terus meningkat maka dampaknya juga tidak baik bagi pertumbuhan ekonomi kita.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar